Search

Emil Dardak Imbau Pedagang Pasar Tradisional Jualan Online | Ekonomi - Gatra

Surabaya, Gatra.com - Banyak pedagang pasar yang mengeluh sepi pembeli karena masyarakatnya berdiam diri di rumah menghindari penularan wabah Covid-19. Pemerintah Provinsi Jawa Timur lalu mengimbau para pedagang agar berjualan secara online.

Hal itu disampaikan Wakil Gubernur Jawa Timur, Emil Dardak di Gedung Grahadi Surabaya. Emil menyatakan, pihaknya telah menyiapkan sejumlah fasilitas jika ada pedagang pasar tradisional yang ingin menjual dagangannya secara online.

"Pasar rakyat difasilitasi supaya bisa online. jadi pedagang di pasar bisa menerima (pesanan) secara online. sudah ada beberapa pasar rakyat yang melakukan itu," kata Emil di Gedung Grahadi Surabaya, Sabtu (11/4).

Selain imbauan online, Emil juga menyatakan bahwa pemerintah telah menjamin bahwa tidak akan ada distribusi bahan pangan yang tersendat. Dengan begitu, aktivitas jual beli para pedagang pasar via online, juga tidak akan terhambat.

Mengingat, sejumlah komoditas bahan pangan sedang mengalami penurunan harga, meski tidak signifikan. Emil menilai, penurunan harga tersebut setidaknya menjadikan harga bahan pokok yang terjangkau oleh masyarakat.

"Misalnya minyak goreng dan minyak kelapa sawit (harganya) sedang turun. maka lebih terjangkau. Gula juga sudah dipastikan stoknya mencukupi," kata Emil.

Ditanya soal ketersedian, Emil menyatakan semua stok bahan pangan masih aman. Dirinya mengaku telah berkoordinasi dengan Bulog Divre Jawa Timur soal harga.

Begitu pula soal harga. Emil menjelaskan, ada juga komidtas yang harga jualnya masih stabil, selain dua komoditas pangan yang turun harga tersebut. Untuk itu, dirinya kembali mengimbau masyarakat agar tidak panik soal ketersediaan bahan pangan.

"Bulog Divre Jatim menyampaikan kondisi ketahanan pangan baik. Untuk komoditas-komoditas. Harga pangan relatif stabil. Kami juga memastikan bahwa masyarakat tidak perlu panik karena stok bahan," ucapnya.


Reporter: Aryo Mahendro
Editor: Ade Lukmono


Let's block ads! (Why?)



"tradisional" - Google Berita
April 11, 2020 at 08:42PM
https://ift.tt/39Z2Ux6

Emil Dardak Imbau Pedagang Pasar Tradisional Jualan Online | Ekonomi - Gatra
"tradisional" - Google Berita
https://ift.tt/36vD17m
Shoes Man Tutorial
Pos News Update
Meme Update
Korean Entertainment News
Japan News Update

Bagikan Berita Ini

0 Response to "Emil Dardak Imbau Pedagang Pasar Tradisional Jualan Online | Ekonomi - Gatra"

Post a Comment

Powered by Blogger.